Dandim 0706/Temanggung Hadiri Gelar Acara Pergeseran Jabatan Sekda Kabupaten Temanggung

    Dandim 0706/Temanggung Hadiri Gelar Acara Pergeseran Jabatan Sekda Kabupaten Temanggung

    TEMANGGUNG- Komando Distrik Militer (Dandim) 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono S.I.P menghadiri pada gelar acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/janji Jabatan Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung, bertempat di Kantor Bupati, Pendopo Jenar, Kabupaten Temanggung, Jumat Malam (6/10/2023).

    Agus sujarwo M.A. secara resmi dilantik dan diambil sumpah jabatan sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung oleh Pj. Bupati Temanggung HM Drs. Agung Prabowo M.M.,

    Pelantikan Pj. Sekda Kabupaten Temanggung ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari telah diterbitkannya Surat Persetujuan Gubernur Jawa Tengah Nomor 821/338 tanggal 5 Oktober 2023 tentang Rekomendasi Penetapan Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Temanggung.

    Dalam kesempatan tersebut, Pj. Bupati Temanggung Drs. Agung Prabowo M.M., mengucapkan selamat dan berharap Agus sujarwo M.A. bisa mengemban amanah sebagai Pj Sekda Temanggung dengan baik dan penuh tanggung jawab untuk membantu Bupati dalam menyusun kebijakan dan melaksanakan tugas-tugas pemerintahan lainnya, terutama menyinergikan berbagai program Kabupaten Temanggung dengan program Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

    “Sekretaris Daerah harus dapat memastikan program-program prioritas Pemerintah Kabupaten Temanggung berjalan sesuai dengan perencanaan, tentunya sinergis dengan program Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, ” harap Pj. Bupati

    Pj. Bupati Temanggung Agung Prabowo, pun menegaskan sejumlah program yang harus benar-benar menjadi perhatian bersama, di antaranya mengenai percepatan realisasi anggaran, percepatan program penurunan angka kemiskinan, peningkatan indeks pembangunan manusia, penurunan angka pengangguran, jangan nikah muda “ojo kawen bocah” dan juga penurunan angka stunting di kabupaten Temanggung.

    Turut pula menghadiri acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Penjabat Sekda Kabupaten Temanggung tersebut, antara lain anggota Forkopimda Kabupaten Temanggung, sejumlah Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Temanggung, dan para Camat daerah Temanggung. (Azz.) 

    temanggung jawa tengah tni ad
    Slamet Dalwanto

    Slamet Dalwanto

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Tretep Bikin Kaget Anggota Koramil

    Artikel Berikutnya

    Dandim Temanggung Kembali Gelar TMMD Sengkuyung

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025

    Ikuti Kami